Home » » Duel PANAS MU Vs REAL MADRID

Duel PANAS MU Vs REAL MADRID



REAL MADRID, airflashnews.com— Hem...ketemu lg gan..kali ini kita akan bahas duel malam nanti yang menghebohkan dunia...seperti apa ulasannya.Disimak baik2 y


Trofi Liga Champions adalah satu-satunya gelar yang dapat menyelamatkan muka Real Madrid dan Jose Mourinho dari bencana pemecatan pada akhir musim. Target yang tak mudah dan karena itu pula The Special One mengerahkan penggawa terbaiknya.


"Dua skuad dengan kumpulan talenta potensial. Pertandingan terbesar di Liga Champions dan menjelaskan apa yang terbaik di dunia sepak bola. Kami telah lama menunggu laga ini dan kami ingin menunjukkan tontonan luar biasa. Lawan juga ingin memainkan laga dengan hebat dan saya berharap memberikan apa yang diinginkan setiap orang," kata Mourinho saat berkonferensi pers di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (12/2/2103).

Bicara yang terbaik tentu tak lepas dari Cristiano Ronaldo. Hal itu diakui sendiri oleh Mourinho.

"Cristiano Ronaldo adalah pesepak bola luar biasa yang saya punyai. Kemampuannya jauh di atas rata-rata," ujar pria Portugal berusia 50 tahun itu.

Tak pelak, hanya Iker Casillas yang diprediksi absen untuk laga ini. Menurut informasi salah satu anggota tim dokter Los Blancos kepada Kompas.com, Minggu (10/2/2013), Casillas sudah menjalani latihan ringan setelah menjalani operasi untuk memulihkan patah tulang telapak tangannya. "Ia sudah melakukan latihan terpisah dengan Senor Rodriguez (salah satu anggota tim dokter Madrid)," ucap Arya Pradana Budiarto, dokter kelahiran Indonesia yang memiliki wewenang memberi lampu hijau kebugaran pemain-pemain Madrid pada saat terakhir.

"Kemungkinan, Casillas baru bermain pada saat leg kedua di Manchester," tambahnya melalui obrolan digital dengan Kompas.com.

Absennya San Iker semestinya tak membawa masalah besar, mengingat sudah ada Diego Lopez yang menggantikan. Di samping itu, bek andalan Los Blancos, Pepe, telah turun gelanggang pekan lalu. Kolaborasinya dengan Sergio Ramos diprediksi memberi rasa aman bagi Mourinho dalam laga yang dijadwalkan disiarkan langsung SCTV, Kamis (14/2/2013) mulai pukul 02.30 WIB.

Ditambah lagi, dalam delapan kali pertemuan, Madrid memenangi tiga partai, sementara MU dua kali. Lebih mengerucut, Mourinho ternyata memiliki rekor impresif atas Manajer Setan Merah Sir Alex Ferguson. The Special One menang enam kali, sementara Ferguson hanya dua kali, dan dalam enam laga lainnya kedua pembesut saling mengimbangi.

Statistik yang tentu melejitkan optimisme Mourinho untuk mempersembahkan La Decima alias trofi ke-10 Madrid di Liga Champions. Sudah sedekade ini El Real selalu gagal merasakan manisnya mencium piala yang menahbiskan klub terbaik di seantero Eropa, yang acap disebut juga yang terwahid di kolong langit ini.

"Baik Real Madrid maupun saya sama-sama diuntungkan, karena telah memenangi sembilan dan dua (trofi Liga Champions) sejauh ini. Kami ingin memenangi yang ke-10 dan ketiga. Saya akan berjuang untuk yang ketiga itu sampai mendapatkannya. Saya optimistis dengan apa yang saya kerjakan dan tak berencana pensiun hanya dengan dua trofi Champions," papar Mourinho.

Sebuah tekad bahwa Madrid akan menampilkan segenap kemampuannya untuk mengalahkan MU dan demi merebut gelar kampiun. "Kami telah kehilangan gelar juara liga dan kami masih berada dalam ajang di mana kami masih dapat memenangi atau tidak," tegas Mou.

Di lain pihak, Setan Merah telah waspada dengan geliat Madrid. Ferguson jelas tak gentar dan ia punya alasan konkret untuk hal tersebut.

"Kami punya kapasitas kuat untuk memenangi Liga Champions. Semangat luar biasa itu terpancar dalam diri setiap pemain," ujar pria Skotlandia itu saat jumpa media di Bernabeu, Selasa kemarin. "Ujian sebenarnya adalah besok dan kami harus lolos jika masih ingin memenangi trofi."

Yang pasti, Ferguson sudah pasti kehilangan Paul Scholes. Gelandang veteran itu ditinggal di Manchester akibat masih dibekap cedera. Sementara Phil Jones dan Jonny Evans akan ditunggu hingga saat tes medis terakhir untuk memastikan apakah cukup bugar mengarungi laga berat di Bernabeu.

Kemungkinan besar, The Red Devils punya tiga opsi yang paling realistis, yakni mengincar gol tandang, imbang, atau kalah dengan selisih terminimal. Berikutnya, MU akan memaksimalkan laga kandang di Stadion Old Trafford, yang akan dilangsungkan dalam dua pekan ke depan.

Ditambah lagi, juara Liga Champions tiga kali itu tak pernah beruntung ketika menyambangi Negeri Semenanjung Iberia itu. MU hanya mampu menang dua kali dalam 20 lawatannya ke Spanyol, dengan 10 laga lainnya harus berakhir dengan keunggulan tuan rumah.

Apakah itu berarti sinyal La Decima menyala terang bagi Madrid?

Perkiraan Susunan Pemain
Madrid (4-2-3-1): Lopez; Arbeloa, Ramos, Pepe, Marcelo; Khedira, Alonso; Benzema, Oezil, Ronaldo; Higuain
Pelatih: Mourinho

MU (4-2-3-1): De Gea; Rafael, Vidic, Ferdinand, Evra; Carrick, Cleverley; Valencia, Rooney, Kagawa; Van Persie
Pelatih: Ferguson

Kemungkinan AbsenMadrid: Di Maria, Varane, Casillas (cedera)
MU: Young, Scholes, Fletcher (cedera), Jones, Evans (meragukan)






Lima Duel Terakhir




23/4/2003 - MU 4-3 Madrid (UCL)


8/4/2003 - Madrid 3-1 MU (UCL)


4/8/2000 - Madrid 0-1 MU (UCL)


19/4/2000 - MU 2-3 Madrid (UCL)


4/4/2000 - Madrid 0-0 MU (UCL)










Performa Lima Laga Terakhir


Madrid: M-K-S-M-S


MU: M-M-M-M-S

0 komentar:

Post a Comment